epicwin138
epicwin138
epicwin138
THR PNS Dicairkan 4 April Tapi Tidak Sekaligus...

THR PNS Dicairkan 4 April Tapi Tidak Sekaligus…

Read Time:1 Minute, 36 Second

Jakarta, CNBC Indonesia – Menteri Keuangan Sri Mulyani mengumumkan, Tunjangan Hari Raya (THR) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri, dan pensiunan akan dicairkan mulai H-10 Idul Fitri. Artinya, THR akan cair pada 4 April 2023.

Namun, pembagian THR ini tidak boleh dilakukan secara serentak. Pasalnya, hal ini tergantung dari pengajuan surat oleh masing-masing instansi, baik pusat maupun daerah.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, pemerintah pusat, kementerian, dan lembaga dapat mengajukan SPM ke KPPN mulai H-10 untuk menyesuaikan penetapan cuti bersama pemerintah. Sedangkan pencairan dapat dilakukan oleh KPPN sesuai dengan mekanisme yang berlaku.

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

“Untuk pencairan THR akan dimulai H-10 dari Hari Raya Idul Fitri. Ini kurang lebih tanggal 4 April sudah mulai cair,” ujarnya dalam konferensi pers, dikutip (31/3/2023).

Dari pengalaman sebelumnya, pembagian THR di kalangan PNS/ASN tidak pernah serentak dan tidak sedikit yang menerimanya setelah lebaran. Sri Mulyani sendiri mengungkapkan jika THR dibayarkan setelah lebaran maka THR tidak akan hangus.

“Bukan berarti THR hangus. THR masih bisa dibayarkan setelah Idul Fitri,” ujarnya. Namun, dia memastikan pemerintah pusat akan terus mendorong dan bekerja sama dengan seluruh kementerian dan lembaga serta pemerintah daerah agar THR bisa diterima menjelang hari raya Idul Fitri.

Selain itu, dia meminta Kementerian Dalam Negeri menginstruksikan seluruh pemerintah daerah untuk segera menyelesaikan penyusunan Perkada terkait pembayaran THR dan gaji ke-13 pada pekan ini.

Berikut daftar penerima THR 2023:

1. ASN Pusat, prajurit TNI dan Polri, serta pejabat negara Sekitar 1,8 juta orang

2. ASN daerah sebanyak 3,7 juta orang yang meliputi guru ASN daerah yang mendapat tunjangan profesi guru sebanyak 1,1 juta orang guru dan ASN guru daerah yang mendapat Tunjangan Penghasilan Tambahan sebanyak 527,4 ribu orang

3. Pensiunan dan penerima pensiun sebanyak 2,9 juta pensiunan

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Berikutnya

Selain PNS, TNI dan Polri, THR diberikan kepada 2,9 juta pensiunan

(haa/haa)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %
Ilmuwan Coba Tiru Nabi Sulaiman Berbicara dengan Hewan Menggunakan AI Previous post Ilmuwan Coba Tiru Nabi Sulaiman Berbicara dengan Hewan Menggunakan AI
Tanggal Rilis untuk Pemeran Next post Tanggal Rilis untuk Pemeran